Workshop Pemanfaatan Office 365, Pembelajaran K3S Se-Kec. Mariso Bekerjasama dengan FIGUR, Digelar di UPT SPF SDN Kakatua Makassar

  • Share

BN Online, Makassar--Workshop Pemanfaatan Office 365 dalam pembelajaran K3S (Kelompok Kerja Kepala Sekolah), Kecamatan. Mariso Kota Makassar bekerjasama dengan FIGUR (Forum Inspirasi Generasi Unggulan dan Religius) di gelar di UPT SPF SD Negeri Kakatua Makassar pada Rabu 02-04 Desember 2020.
Peserta Kegiatan pelatihan Office 365 se-Kecamatan Mariso kota Makassar, diikuti oleh guru-guru kelas 3 sebanyak 21 orang, dan kelas 5 sebanyak 20 orang, dan kelas 6 sebanyak 21 orang.

Saat di temui oleh awak media ini, Kamis (03/12-2020), Hj. Dra. Rafidah, M. Pd menjelaskan, Ditengah pandemi virus corona atau Covid 19 dunia pendidikan di Kota Makassar terus menerus melakukan terobosan peningkatan kualitas tenaga pendidik dan kalangan operator sekolah. Ini yang dilakukan K3S (Kelompok Kerja Kepala Sekolah) Kecamatan Mariso, Kota Makassar.
“Dengan mengadakan pelatihan pelatihan Office 365 se-Kecamata Mariso, digelar di ruang kelas UPT SPF SD Negeri Kakatua Makassar selama 3 hari dari tanggal 2-4 Desember 2020. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru-guru,  se-Kecamatan Mariso kedepan,” paparnya.

Lanjutnya, Terutama guru untuk mempermudah memberikan pelajaran, ulangan satu kali melempar soal. Namun siswa tidak bisa kerjasama dalam mengerjakan soal tidak lagi berhadapan dengan sejumlah kertas.
Masih kata Hj Rafidah, “kegiatan itu disepakati untuk diadakan dengan sistem rapat tatap muka dengan menggunakan protokol kesehatan yang melibatkan seluruh K3S se-Kecamatan. Mariso dan bekerjasama dengan FIGUR” terangnya.

  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *