Camat Tallo Hadiri Penamatan Kelompok Belajar Ar-Rayyan

  • Share

SUARAGMBI.CO.ID | MAKASSAR
– Camat Tallo Alamsyah Sahabuddin didampingi Ketua TP PKK Kecamatan Tallo menghadiri penamatan Kelompok Belajar Islam Ar Rayyan tahun 2022 di Jalan Tantu I Lorong 2 No 50 Kelurahan Rappokalling, (26/06/2022).

Dalam sambutannya, Alamsyah memberikan apresiasi kepada peserta didik dan menyampaikan perlunya menanamkan nilai nilai Islam sejak dini serta menanamkan iman dan taqwa kepada Tuhan yang Maha Esa.

“Pentingnya menanamkan nilai-nilai Islam bagi peserta didik sejak dini semoga modal awal dalam peningkatan iman dan taqwa kepada Tuhan yang Maha Esa,”tutur Alamsyah Sahabuddin

Pada kesempatan itu Alamsyah juga menyampaikan program pemerintah kota Makassar terkait program jagai anakta, serta mengajak orang tua peserta didik untuk menyukseskan program lorong wisata (Longwis).

  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *