Camat Tallo Gencar Lakukan Kunjungan Ke Tiap Kelurahan Untuk Antisipasi Kamtibmas

  • Share

SUARA GMBI | MAKASSAR – Untuk menciptakan keamanan dan ketertiban wilayah Tripika Kecamatan Tallo meggelar silaturahmi Kamtibmas, dengan mengunjungi setiap kelurahan

Malam ini Camat Tallo, Alamsyah Sahabuddin bersama, Kapolsek Tallo Kompol Badollahi melakukan Silaturahmi Kamtibmas di Kelurahan Bunga Eja Beru, dan Kelurahan Kalukuang, Kecamatan Tallo

Dalam silaturahmi Kamtibmas, Alamsyah Sahabuddin, mengajak seluruh warga Kelurahan agar berperan aktif dalam menciptakan lingkungan aman dan tertib

Serta meminta kepada PJ RT RW, para Ketua LPM, dan Tokoh Masyarakat (Tomas) agar bersinergi denga lurah dalam menjaga Kamtibmas di wilayahnya

Menurut Alamsyah Sahabuddin, ketertiban dan keamanan, merupakan kebutuhan bersama

“Jika kampung kita aman tentunya kita semua merasa nyaman, tidak ada rasa ketakutan, dari itu saya mengajak seluruh, PJ RT RW, Tomas dan Warga agar bersinergi dengan pemerintah menciptakan lingkungan aman dan tertib,”tutur Alamsyah Sahabuddin

Pada kesempatan itu juga Alamsyah Sahabuddin menyampaikan dan mengajak warga agar menyukseskan program pemerintah Kota Makassar di Kecamatan Tallo, khususnya program lorong wisata

Turut hadir dalam kegiatan Sekcam Kecamatan Tallo, Nimbrod Sembeh, Lurah, Pj RT RW, Tomas Bhabinkamtibmas dan Babinsa Kecamatan Tallo(**)

  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *