Giat Safari Jumat di Galesong, AKBP Kadarislam Sampaikan Pesan Kamtibmas

  • Share
Caption: Foto AKBP Kadarislam saat memberikan pesan Kamtibmas dihadapan jamaah Masjid Besar Nurul Yaqien Kecamatan Galesong, Takalar
SUARAGMBI.CO.ID | TAKALAR,- Kabag Wassidik Krimum Polda SulselAKBP Muhammad Kadarislam Kasim melaksanakan Safari Jum’at di Masjid Besar Nurul Yaqien Galesong Kecamatan Galesong Kabupaten Takalar pada Jumat (16/6/2023) siang.
Dalam safari jumatnya Kadarislam mengajak seluruh masyarakat khususnya para jamaah Masjid Besar Nurul Yaqien Galesong untuk tetap menjaga situasi Kamtibmas agar tetap kondusif dalam lingkungan masyarakat di Kecamatan Galesong.
“Saya rasa di Galesong ini situasinya aman dan kondusif, ini tidak terlepas dari kerjasama antara Polri, Polsek Galesong bersama dengan masyarakat yang tinggal di Kecamatan Galesong,” ujar Kadarislam.
Caption: Foto bersama AKBP Kadarislam bersama para ulama dan tokoh masyarakat Galesong usai membawakan materi safari jumat di Masjid Besar Nurul Yaqien Galesong Takalar.
Menurut Kadarislam, terciptanya situasi dan kondisi Kamtibmas yang kondusif tidak terlepas dari peran serta dan kerjasama antara masyarakat dan Polri.
“Saya sering mengibaratkan antara Polisi dan masyarakat ibarat peluru dan pistol, bisa berfungsi dengan baik kalau digabung, begitulah dalam menciptakan Kamtibmas harus bekerjasama Polisi dan masyarakat,” ujarnya melanjutkan.
Lebih lanjut Perwira Menengah (Pamen) Polda Sulsel ini kembali memberikan gambaran perlunya saling kerjasama antara masyarakat dan Polri demi menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif dalam masyarakat.
“Bayangkan anggota Polsek cuma puluhan orang sementara masyarakat di Galesong ribuan orang, bagaimana anggota yang cuma puluhan orang bisa mengawasi ribuan orang, begitu juga mungkin kalau masyarakat kerja sendiri – sendiri tidak butuh Polisi, maka akan terjadi kekacauan,” tutur Kadarislam dihadapan para jamaah seusai sholat Jumat di Masjid Besar Nurul Yaqien Galesong.
  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *