SUARAGMBI, Takalar — Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Takalar melalui progam pembinaan kepribadian terus berupaya memberantas buta aksara Al-Qur’an bagi warga binaan, hal itu diwujudkan lewat kerja sama dengan Kementerian Agama (Kemenag) Takalar, Senin (16/10).
Imran, salah satu penyuluh dari Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Polongbangkeng Utara mengungkapkan jika pertemuan yang digelar empat kali sepekan bukan hanya mengajarkan perbaikan bacaan Al-Qur’an tapi pembinaan akhlak.
“Kegiatan kami fokus melakukan perbaikan bacaan Al-Qur’an kalo ada kesempatan kami juga sisipkan bagaimana pembinaan akhlaknya,” kata Imran.
Imran berharap, melalui kegiatan ini akan menjadi bekal saat mereka bebas nanti.
“Mudah-mudahan warga binaan ini setelah dia bebas dari sini dia bisa terapkan di luar sana,” tambahnya.
Baca juga: Polri Mutasi dan Rotasi Jabatan, Dankorbrimob dan 6 Kapolda Berganti