Tingkatkan SDM petugas OP irigasi, BBWS-PJ laksanakan Rapat Koordinasi Pengelolaan Aset Irigasi dan Kinerja Sistem Irigasi

  • Share
SUARA GMBI, Makassar — Guna menyiapkan SDM pelaksana ePAKSI yang handal, BBWS Pompengan Jeneberang melaksanakan Rapat Koordinasi Pengelolaan Aset dan Kinerja Sistem Irigasi (PAKSI) pada tanggal 5 hingga 7 Maret 2024, bertempat di Hotel Four Points, Makassar.
Rapat koordinasi ini menjadi forum bagi para praktisi di bidang irigasi untuk berbagi pengetahuan, pengalaman, dan solusi terkait dengan pengelolaan aset serta penilaian kinerja sistem irigasi. Dengan demikian, diharapkan dapat ditemukan langkah-langkah strategis untuk mengatasi tantangan yang dihadapi dalam memastikan ketersediaan SDM yang berkualitas dalam menjalankan tugas-tugas ePAKSI.
Dalam rangka mencapai tujuan tersebut, berbagai topik penting dibahas, termasuk pengembangan keterampilan teknis, peningkatan kemampuan analisis, dan penilaian kinerja berbasis data riil. Dengan demikian, diharapkan hasil dari rapat koordinasi ini akan memberikan kontribusi yang signifikan dalam meningkatkan efektivitas pengelolaan aset dan kinerja sistem irigasi di wilayah yang terkait.
Baca juga: Pansel Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Pemkot Makassar Mengumumkan Nama Peserta yang Lolos Tiga Besar
Baca juga: Pasang Laut dan Curah Hujan Tinggi, Wali Kota Makassar Imbau Masyarakat Waspada Potensi Banjir
PPK O & P V SDA, Aditya Dwijaksana Syarif, S.P., MPSDA, melaporkan maksud dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kualitas implementasi operasi dan pemeliharaan dan kualitas kinerja sistem irigasi di lapangan. Oleh karena itu, diharapkan kepada para pengamat dan juru yang merupakan Tenaga Operasi dan Pemeliharaan di bidang irigasi sekaligus sebagai kunci pelaksanaan Penelusuran Aset Irigasi dan Kinerja Sistem Irigasi di lapangan, dapat menerapkan aplikasi e-Paksi pada saat melakukan penelusuran jaringan daerah irigasi guna menciptakan pengelolaan irigasi yang modern dan baik.
Baca juga: Perkuatan Keimanan Umat Jelang Ramadan, TP PKK Kota Makassar Gelar Pengajian dan Ceramah Agama
Baca juga: THR ASN Tahun 2024 Bakal dibayar Penuh, Bagaimana Dengan ASN Pemkot Makassar?
Kegiatan Rakor ini dibuka oleh Kepala BBWS Pompengan Jeneberang, Suryadharma Hasyim, ST, MT, yang dalam arahannya menyampaikan pelaksanaan ePAKSI di wilayah lingkungan kerja Balai Besar Wilayah Sungai Pompengan Jeneberang sudah dilaksanakan sejak tahun 2019 hingga sekarang. Dimana hasil ePAKSI tersebut dijadikan dasar/acuan sebelum melakukan pengelolaan (OP dan Rehabilitasi) pada Daerah Irigasi dan memberikan data tentang kinerja sistem irigasi.
“Setelah kegiatan ini selesai para peserta mampu menerapkan ilmu dan pengalaman yang diperoleh selama mengikuti Rapat Koordinasi Pengelolaan Aset dan Kinerja Sistem Irigasi demi mewujudkan efektifitas dan efisiensi pelaksanaan OP sistem irigasi secara berkelanjutan,”harapnya.
  • Share