Ismail Hajiali Membantah Peleburan Humas ke Diskominfo Kota Makassar

  • Share

BN Online, Makassar–Bagian Humas Setda Kota Makassar sudah dilebur masuk ke Dinas Komunikasi dan Informatika (Disdkominfo) Kota Makassar.
Itu, berdasarkan Perwali 88/2019 tentang Kedudukan, Susunan Organisasi, Tugas dan Fungsi Serta Tata Kerja Sekretariat Daerah.
Bahkan dibenarkan Sekda Kota Makassar Muh Ansar. Peleburan itu berlaku mulai 1 Januari 2021.
Namun, peleburan Bagian Humas ke Diskominfo Kota Makassar dibantah oleh Kepala Dinas Kominfo Ismail Hajiali. Menurutnya, sampai saat ini dirinya belum mendapat informasi peleburan bagian Humas.
“Bagian Humas masih ada di Setda Kota Makassar. Kecuali, mereka telah dilantik dan masuk dalam struktur baru di Diskominfo Makassar,” jelas Ismail Hajiali, Selasa (19/1-2021).
Jika benar dilebur. Kata Ismail, semua urusan kewenangan mestinya diserahkan sepenuhnya ke Diskominfo, termasuk didalamnya SDM dan anggaran. Jangan sampai dituntut banyak tapi tidak didukung dua item tersebut.
“Ini saya bertanya, waktu rapat bagus sekali penjelasan tapi praktiknya tidak ada,” imbuhnya.(*)
 

  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *