Doorprize 2 Unit Sepeda Motor dan Ratusan Paket Sembako Disiapkan pada Jalan Sehat IPPM Tarakan

  • Share
Doorprize 2 Unit Sepeda Motor dan Ratusan Paket Sembako Disiapkan pada Jalan Sehat IPPM Tarakan

SUARA GMBI, TARAKAN – Ikatan Persaudaraan Pemuda Makassar (IPPM) Kota Tarakan, Kalimantan Utara akan menggelar jalan sehat yang di rangkaikan dengan Pelantikan dan Silaturahmi Masyarakat bersama Gubernur Kaltara Zainal Paliwang.

Jalan sehat tersebut rencananya akan digelar pada Sabtu, 29 April 2023 di Kota Tarakan.

“Acara ini sendiri diadakan sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan masyarakat, dengan bertujuan meningkatkan kecintaan terhadap hidup sehat sehingga mampu memberikan kegiatan positif bagi warga masyarakat Kota Tarakan.” Ujar Herman, yang dipercaya sebagai ketua Panitia. (25/4)

Sementara itu, Ketua IPPM Kota Tarakan, Muhammad Syukur, akan merangkaikan jalan sehat tersebut untuk melantik sejumlah pengurus baru IPPM yang rencananya digelar Sabtu mendatang.

“Jalan Sehat nanti sekalian melantik 29 orang pengurus IPPM Kota Tarakan, sekaligus silaturahmi dengan pak Gubernur, kegiatan ini juga sangat sederhana, namun ramai peserta yang terdiri dari masyarakat Kota Tarakan, bukan hanya sebuah lancarnya acara yang menjadi tujuan utama tetapi sebuah wadah silahturahmi dan keakraban.” Klaim Syukur.

Baca juga : Kunjungi Lokasi, Danny Pomanto Janjikan Gratis Biaya Pengobatan Korban Kebakaran TSM Makassar

Lebih lanjut, terkait teknis kegiatan, rencananya akan di laksanakan di Jalan Gadjah Mada, depan pasar Guser Tarakan.

“Ini rencananya akan di mulai pada Pukul 06:30 sampai selesai ini akan juga dengan hiburan sederhana dan komsumsi sehat ala tradisional, jelas Sekertaris Panitia Abdul Halim Dg Naba.

Diakhir wawancaranya pada wartawan, Kembali salah satu pengurus IPPM Tarakan, Adyansa, akan membagikan kebutuhan sembako, berupa gula pasir dan minyak goreng kepada 100 orang pendaftar pertama.

“Yang paling di tunggu-tunggu oleh peserta nantinya adalah hadiah berupa dua unit sepeda motor dan ratusan hadiah menarik lainnya.” Beber Sekretaris IPPM Tarakan itu.

Adapun hadiah langsung untuk 100 peserta pertama akan diberikan Gula pasir dan minyak Goreng secara gratis.” Tutupnya.

 

  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *