Wali Kota Makassar Bersama Bank Sulselbar Akan Bangun Lokasi Khusus “Kota Makan Enak”

  • Share
Foto Danny Pomanto saat menerima kunjungan pihak Bank Sulselbar guna membahas kawasan sekitar Anjungan Pantai Losari sebagai koridor ikon baru Makassar Kota Makan Enak
SUARAGMBI, Makassar, 20 Maret 2024 – Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto, mengumumkan rencana pembangunan lokasi khusus “Kota Makan Enak” yang akan beroperasi selama 24 jam di kota tersebut. Kolaborasi ini melibatkan Bank Sulselbar, dengan tujuan untuk mendesain kawasan sekitar Anjungan Pantai Losari sebagai koridor baru bagi konsep Kota Makan Enak.
Danny Pomanto, sapaan akrab Wali Kota Makassar, menjelaskan bahwa program Kota Makan Enak sebelumnya hanya memanfaatkan objek restoran yang sudah ada, namun dengan kolaborasi ini akan dibuat objek restoran baru yang beroperasi selama 24 jam. Lokasi pembangunan dipusatkan di sekitar Pantai Losari, dekat Tugu MNEK, yang tadinya buntu akan direvitalisasi. Proyek ini juga sejalan dengan Festival Kota Tepian Air.

Baca juga: Pemprov Sulsel Gelar Bazar Gempita Ramadhan untuk Dukung Perempuan Pelaku UMKM dan Layanan Konseling Keluarga

Proses pengembangan dimulai dengan penempatan 85 gerobak baru yang dimiliki oleh Pemkot Makassar, dengan rencana penambahan menjadi 150 gerobak melalui bantuan CSR dari Bank Sulselbar. Danny Pomanto menekankan bahwa area tersebut akan ditata ulang, termasuk pengolahan limbah dan perbaikan fasilitas toilet dengan standar kebersihan yang tinggi.
“Durasinya 24 jam. Makanannya diatur, dengan tujuan memastikan 40 macam makanan khas Makassar tersedia di sana setiap saat,” jelas Danny Pomanto.

Baca juga: Wali Kota Makassar Apresiasi Program Serambi dan Berkah Idul Fitri 2024 dari Bank Indonesia

Selain itu, sistem pembayaran akan menggunakan teknologi digital atau QRIS, dengan dukungan dari Bank Sulselbar dan beberapa perusahaan melalui program CSR mereka. Proses desain sedang berlangsung, diharapkan selesai sebelum Juli atau sebelum Festival F8.
Danny Pomanto berharap bahwa dengan adanya lokasi khusus ini, akan memberikan manfaat yang besar terutama dalam mendukung UMKM dan perdagangan digital, serta mempromosikan ekonomi hijau dengan sistem pengelolaan limbah yang terintegrasi.
“Dengan fasilitas yang disediakan, kami berharap pengunjung dan tamu kehormatan akan merasa nyaman dan menikmati pengalaman berbelanja dan bersantap di tepi pantai Makassar,” tambahnya.

Baca juga: Dukung Makassar Kota Ramah Lingkungan, Dinas PU Bangun Kantor Lurah Tompo Balang Dilengkapi Solar Panel

Danny Pomanto juga sedang mencari nama khusus untuk proyek ini, dengan harapan bahwa konsep “Kota Makan Enak” akan semakin populer di kalangan masyarakat Makassar.
“Intinya kawasan ini akan menjadi destinasi 24 jam di Makassar sebagai Kota Makan Enak,” tutup Danny Pomanto.
  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *